Berdasarkan Visi dan Misi Program Studi S1 Sistem Informasi, serta tujuannya dalam :
- Mengembangkan pendidikan yang bersinergi dengan penerapan hasil penelitian di bidang Sistem Informasi.
- Menghasilkan lulusan berakhlak baik, pembelajar yang aktif, dan berdaya pikir analitis dalam menghasilkan solusi Sistem Informasi untuk memenuhi kebutuhan organisasi di berbagai bidang.
- Menghasilkan karya inovasi yang berorientasi pada bidang ilmu Sistem Informasi berbasis penelitian dan kolaborasi dengan berbagai bidang ilmu sebagai solusi yang efektif dan produktif.
- Menghasilkan Solusi Sistem Informasi yang inovatif sebagai wujud layanan kepada masyarakat.
Dan Program Educational Objective (PEO) S1 Sistem Informasi dalam menghasilkan lulusan yang : - Profesional sebagai Pengembang Sistem Informasi yang didukung oleh Kemampuan Analisis Data untuk Menghasilkan Realtime SPK dan mampu memberikan solusi sebagai Konsultan IT di suatu Organisasi.
- Berdaya pikir analitis, kreatif, inovatif, mampu menghasilkan karya ilmiah dan memiliki karakter belajar sepanjang hayat.
- Beretika, berkomunikasi secara efektif, dan mampu bekerja sama secara profesional.
- Mampu menciptakan lapangan pekerjaan dengan jiwa kewirausahaan dan mengisi lapangan pekerjaan sesuai bidang keahliannya.
Maka dirancanglah lulusan Program Studi S1 Sistem Informasi Universitas Dinamika dengan profil atau tidak terbatas pada profil sebagai berikut:
- Pengembang Sistem Informasi, Profil lulusan ini diharapkan mampu memenuhi kebutuhan pasar tentang Analis Sistem, Perancang Sistem, Programmer, Penguji Aplikasi dan pembuat dokumen pengembangan perangkat lunak sebagai solusi sistem informasi pada permasalahan bisnis organisasi.
- Data/database Spesialis, Profil lulusan ini diharapkan mampu memenuhi kebutuhan pasar tentang Analis Data, Data Engineer, dan Business Intelligence yang mampu merancang, membangun, merawat, hingga melakukan analisis data.
- IT Konsultan, Profil lulusan ini diharapkan mampu memenuhi kebutuhan pasar tentang Digital konsultan, Konsultan PMO termasuk implementasi ERP, Konsultan Infrastruktur dan keamanan SI dengan melakukan perumusan strategi dalam bidang IT, organisasi IT, perencanaan dan strategi IT unutk memecahkan masalah dalam manajemen perusahaan.
Untuk menghasilkan profil lulusan yang diharapkan, maka diimplementasikan kurikulum baru 2020 yang dilaksanakan mulai semester 20.1. Kurikulum 2020 dapat dilihat di bawah.
Daftar Mata Kuliah Per Semester: